Antisipasi Sepeda Motor Hasil Curanmor, Polsek Seteluk Gelar KRYD Malam Hari

    Antisipasi Sepeda Motor Hasil Curanmor, Polsek Seteluk Gelar KRYD Malam Hari

    Sumbawa Barat NTB - Anggota piket SPKT Polsek Seteluk Polres Sumbawa Barat melaksanan Kegiatan Rutin Yang Ditngkatkan (KRYD) di depan Mapolsek Seteluk, Sabtu (06/07/2024).

    KRYD tersebut dilaksanakan pada Malam hari saat Weekend dengan menyasar kendaraan bermotor khususnya Roda Dua yang melintas di depan Polsek Seteluk sebagai upaya mengantisipasi tindak pidana Curanmor serta dalam rangka meningkatkan terciptanya Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Seteluk.

    Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap SIK., melalui Kapolsek Seteluk Iptu Siswoyo SH., mengatakan KRYD merupakan kegiatan yang yang sehari-hari dilakukan oleh kepolisian dan rangka menciptakan keamanan dan kenyamanan di tengah masyarakat.

    Dalam KRYD yang dilaksanakan di depan Mapolsek Seteluk tersebut petugas memeriksa sejumlah kendaraan Sepeda Motor yang melintas serta mengecek barang bawaan di dalam Jok untuk mengantisipasi adanya barang-barang berbahaya seperti narkoba, Sajam dan barang berbahaya lainnya.

    Disamping itu lanjutnya, untuk mengantisipasi dan meminimalisir tindak pidana Curanmor petugas melakukan pemeriksaan surat-surat guna memastikan kendaraan tersebut bukan hasil tindak pidana.

    “Ini salah satu upaya kita untuk mengantisipasi tindak pidana dengan harapan tercipta keamanan untuk masyarakat, ”ucapnya.

    Ia berharap dengan KRYD yang dilaksanakan secara terus menerus dan masif di seluruh wilayah hukum Polsek Seteluk dapat menciptakan Harkamtibmas yang kondusif. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polresta Mataram Hadiri Pembukaan Muscab...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 162/WB Larang Keras Anggotanya Terlibat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bhabinkamtibmas Polsek Mataram Pasang Spanduk Ciptakan Suasana Pilkada Aman Dan Damai
    Bhabinkamtibmas Desa Tarusa Laksanakan Patroli Cooling System Jelang Pilkada Serentak
    Banjir Melanda Desa Labuhan Jambu, Bhabinkamtibmas Lakukan Patroli Dan Himbau Warga
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Ikuti Kami